Katetgori

Kematian Atlet Para Tenis Meja David Jacobs Didalami Polisi

Andre | 28 Apr 2023, 13:54
David Jacobs (Dok NPC Indonesia) David Jacobs (Dok NPC Indonesia)

SERUAK.com - Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin mengatakan polisi tengah mendalami kematian atlet para tenis meja David Jacobs.

Komarudin menyebut penyidik Polres Metro Jakarta Pusat saat ini berada di tempat kejadian perkara (TKP) ditemukannya David.

"Tim masih di lokasi. Masih kami dalami," kata Komarudin kepada wartawan, Jumat (28/4) yang dimuat CNNIndonesia.

Adapun David ditemukan tergeletak di pinggir jalur kereta api Gambir-Juanda pada Kamis (27/4) malam. Saat ditemukan, David dalam kondisi tak sadarkan diri.

Ia selanjutnya di bawa ke rumah sakit dan dinyatakan meninggal dunia pada Jumat dini hari.

"Betul. Dilaporkan meninggal tadi sekitar jam 4," ujar Komarudin.

Kabar meninggalnya David telah dibenarkan Wakil Sekretaris Jenderal NPC Indonesia, Rima Ferdianto.

David Jacobs merupakan atlet para tenis meja dengan segudang prestasi. Atlet kelahiran Makassar itu rutin meraih medali di ajang bergengsi.

Prestasi terakhir David Jacobs yakni berhasil menembus babak semifinal ajang Paralimpiade Tokyo 2020 (2021). Ia membawa pulang medali perunggu untuk Indonesia dari pesta olahraga bergengsi tersebut.*